Monday 24 June 2019

Diet Benar ala mahasiswa Ahli Gizi





Apa Itu Diet?

Diet adalah kegiatan mengonsumsi makanan dengan cara diatur untuk mencapai atau menjaga berat badan yang terkontrol.

Diet dilakukan oleh sebagian orang dengan tujuan yang berbeda-beda. Ada sebagian orang melakukan cara diet untuk menjaga kesehatannya atas anjuran dokter atau karena menderita penyakit tertentu, dan ada juga yang melakukan diet karena bermasalah dengan berat badannya.

Setelah mengetahui apa tujuan dari diet yang akan dilakukan, lihat juga bagaimana kondisi berat badan, kadar lemak tubuh, penyakit yang dimiliki, profesi, dan pola hidup. Setelah itu, konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi untuk melakukan cara diet yang benar.

Pada umumnya, mendapatkan tubuh ideal, langsing, dan sehat adalah idaman setiap orang. Namun, terkadang cara mencapainya sering kali tidak tepat. Hal ini disebabkan karena banyak orang tidak memahami metabolisme dan cara kerja tubuh.

Cara Diet yang Baik dan Benar

Berikut adalah pilihan cara diet yang benar dan bisa Anda terapkan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal, di antaranya:
1. Konsumsi makanan bernutrisi
Jika Anda ingin menurunkan berat badan, konsumsilah makanan yang mengandung vitamin C dan mineral potasium serta antioksidan untuk membantu menghancurkan selulit, mengencangkan kulit dan menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Jika masih bingung tentang jumlah nutrisi harian yang harus dipenuhi, cara diet yang benar menurut dokter harus menghubungi ahli gizi agar diet Anda tepat.

2.Minum air minimal 2 liter sehari
Salah satu hal terpenting yang dapat Anda lakukan untuk nutrisi yang lebih baik dan diet yang sukses adalah minum air yang cukup. Minum banyak air sangat penting untuk kesehatan, bahkan untuk kelangsungan hidup. Air adalah bagian penting dari semua fungsi dan proses tubuh, termasuk pencernaan. Saat melakukan diet, air juga bertindak sebagai bantuan penurunan berat badan karena dapat membantu Anda untuk makan lebih sedikit.

3.Konsumsilah makanan yang dikukus atau direbus
Diet menurut dokter ini bisa Anda terapkan. Konsumsilah makanan yang dikukus atau direbus dalam waktu yang tidak terlalu lama memiliki kandungan nutrisi yang lebih lengkap dibandingkan makanan yang digoreng. Makanan yang diolah menggunakan minyak panas ini mengandung kalori dan lemak jenuh yang tinggi.

4.Terus aktif bergerak
Menjadwalkan olahraga di pagi hari sebelum menjalani aktivitas merupakan cara terbaik bagi Anda yang merasa kesulitan untuk meluangkan waktu. Usahakan untuk berolahraga setidaknya 2-3 jam per minggu. Sebelum menjalani diet, sebaiknya melakukan cara diet yang baik dan benar menurut dokter, dengan berkonsultasi dengan ahli gizi.

PENJELASAN DIET SECARA DETAIL

No comments:

Post a Comment